
KPU Muna gelar Rapat Koordinasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2022 bersam Stakeholders
#TemanPemilih
kab-muna.kpu.go.id. Raha – Selasa (29/03/2022), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muna melaksanakan rapat koordinasi daftar pemilih berkelanjutan tahun 2022 bersama stakeholders. Rapat yang digelar di Aula Kantor KPU Kabupaten Muna ini dihadiri oleh seluruh jajaran Anggota komisioner KPU Kabupaten Muna, Sekretaris KPU Kabupaten Muna, dan Kasubag Data dan Informasi KPU Kab. Muna. Pada rapat Koordinasi itu juga turut hadir Ketua Bawaslu Kabupaten Muna, Kapolres Muna dan Seluruh Camat se-Kabupaten Muna.
Rapat Koordinasi Pemilih Berkelanjutan ini merupakan rapat yang dilaksanakan untuk memperbarui data pemilih guna mempermudah proses pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih pada Pemilu/Pemilihan berikutnya. Rapat ini dilaksanakn untuk periode pertama tahun 2022 pemutakhiran data pemilih berkelanjutan.
Berdasarakan Rapat Koordinasi daftar pemilih berkelanjutan tahun 2022 (Selasa, 29/03/2022) dapat disimpulkan bahwa setidaknya ada 3 (tiga) sumber data yang harus diolah-sinkronkan oleh KPU, yakni DPT Pemilu/Pemilihan terakhir, data hasil konsolidasi bersih dari Dirjen Dukcapil, dan data lapangan yang ditemukan pada saat kegiatan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP)/Panitia Pendaftaran Pemilih (Pantarlih). Data lapangan ini, secara terserak kerapkali menegasikan data hasil sinkronisasi DPT Pemilu/Pemilihan dengan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Dukcapil.