Bakohumas KPU Muna - #TemanPemilih. Selasa (02/08/2022), Ketua KPU Kab. Muna Kubais bersama anggota KPU Muna Yuliana Rita, Nggasri Faeda dan Muhammad Ichsan serta di dampingi oleh Kasubag Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Partisipasi dan Humas Sarus melakukan kunjungan audiensi ke Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Muna. Dalam kesempatan itu KPU Kab. Muna diterima oleh Kepala Bidang Ketahanan Ekonomi, Sosial, Budaya, Agama dan Ormas Fahamuddin, S.Sos didampingi oleh Kepala Sub Bidang Pendidikan Politik dan Peningkatan Demokrasi La Ode Muhammad Asrun, SH. Kunjungan audiensi ini dalam rangka koordinasi permintaan data dan alamat Ormas dan OKP yang terdaftar di Badan Kesbangpol Kab. Muna serta sinkronisasi data alamat Kantor Partai Politik yang berada di wilayah Kabupaten Muna. pada kesempatan tersebut baik Kabid Ketahanan Ekonomi, Sosial, Budaya, Agama dan Ormas maupun Kepala Sub Bidang Pendidikan Politik dan Peningkatan Demokrasi senada menyampaikan data yang dimintakan ada pada Kesbangpol Kab. Muna dan akan memberikan data yang diminta dan secara resmi akan menyampaikannya melalui persuratan membalas surat KPU Muna. Sementara itu Ketua KPU Muna menjelaskan bahwa kepentingan KPU Muna terhadap keberadaan Ormas dan OKP sebagai stakeholder adalah dalam rangka membangun kerjasama, kemitraan dan sinergi untuk suksesnya Pemilu 2024 dan Pemilihan 2024, sementara itu data Partai Politik adalah untuk memastikan keaktifan alamat Partai Politik khususnya Partai Politik baru.
#kpumelayani
#pemiluserentak2024siap
#integritas24jam